Where the Science of Engineering & Management Blends

Hasil Kuisioner Kepuasan Mahasiswa S2 dan Tracer Study

Hasil Kuisioner Kepuasan Mahasiswa S2 dan Tracer Study

Untuk mewujudkan perekayasa industri yang memiliki kemampuan analisis dan sintesis kaidah penelitian ilmiah, Program Studi Magister Teknik Industri (PSMTI) Universitas Indonesia terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas lulusan magister melalui mutu pelayanan PSMTI-UI. Sebagai bagian dari hal tersebut, PSMTI-UI aktif melakukan survei sebagai bentuk evaluasi untuk perbaikan berkelanjutan. Survei dilakukan kepada stakeholder PSMTI-UI, di antaranya mahasiswa untuk mengetahui layanan saat menempuh studi, lulusan dengan mengidentifikasi ranah kontribusi keilmuan, dan pengguna lulusan untuk mengetahui kinerja lulusan setelah mengikuti PSMTI-UI.

Survei kepada mahasiswa dilakukan untuk mengetahui tingkat pelayanan yang dirasakan mahasiswa magister saat menempuh studi di Departemen Teknik Industri. Untuk dapat memahami secara menyeluruh, terdapat lima aspek penilaian, di antaranya (1) keandalan (reliability), (2) daya tanggap (responsiveness), (3) kepastian (assurance), (4) empati (empathy), dan (5) pelayanan fisik (tangible). Secara umum, survei menunjukkan bahwa lebih dari 95% mahasiswa PSMTI-UI menyatakan layanan yang diberikan PSMTI-UI bernilai baik ataupun sangat baik.

Setelah melalui tahapan kelulusan yang meliputi publikasi artikel ilmiah terindeks, mahasiswa magister Teknik Industri UI resmi menjadi lulusan. PSMTI-UI juga melakukan penelusuran terhadap kontribusi lulusan pasca studi magister yang diikuti oleh 375 lulusan PSMTI-UI. Grafik di bawah menggambarkan ranah kontribusi yang dapat dikelompokkan menjadi tiga jenis, yaitu perusahaan lokal/wilayah/berwirausaha tidak berizin atau tidak berbadan hukum, instansi pemerintah/ perusahaan nasional/ berwirausaha berizin atau berbadan hukum, serta perusahaan multinasional/ internasional. Dari data lulusan 5 tahun terakhir, yaitu tahun lulus 2018 hingga 2022, mayoritas lulusan PSMTI-UI melanjutkan karir di instansi atau perusahaan tingkat nasional . Data lulusan terkini, yaitu lulusan tahun 2022, menunjukkan bahwa seluruh lulusan PSMTI-UI melanjutkan karir di instansi atau perusahaan berbadan hukum, baik di tingkat nasional maupun internasional.

 

Kontribusi lulusan PSMTI-UI juga dapat dilihat berdasarkan kesesuaian bidang kerja lulusan dengan keilmuan yang didapat selama menempuh studi magister. Secara umum, lebih dari setengah lulusan menyatakan kesesuaian bidang kerja yang tinggi. Hal ini menunjukkan relevansi keilmuan yang didapat dengan berbagai macam instansi atau perusahaan.

Kinerja PSMTI-UI juga dapat dinilai dari sisi kepuasan pengguna, dalam hal in instansi atau perusahaan tempat lulusan berkontribusi. Terdapat tujuh aspek kompetensi yang ditinjau dalam melihat kepuasan pengguna terhadap lulusan program magister TI UI, yaitu etika, keahlian pada bidang ilmu (kompetensi utama), kemampuan bahasa asing, penggunaan teknologi informasi, kemampuan berkomunikasi, kerja sama tim, dan pengembangan diri. Secara umum, grafik di bawah menunjukkan lulusan dinilai berkualitas baik, dimana lebih dari 98% pengguna lulusan yang terlibat dalam survei ini menyatakan lulusan program magister TI UI yang bekerja di instansi mereka berkualitas baik dan sangat baik dari ketujuh aspek yang dinilai. Selain itu, juga dapat diidentifikasi tiga keunikan utama lulusan PSMTI-UI menurut pengguna lulusan, termasuk etika, kerja sama tim, dan pengembangan diri.

 

We usually reply with 24 hours except for weekends. All emails are kept confidential and we do not spam in any ways.

Thank you for contacting us :)

Enter a Name

Enter a valid Email

Message cannot be empty

error: Content is protected !!